Iklan 1

Advertisement

Bibit Bud Chip Tanaman Tebu

      BUD CHIP  

PENGKERDILAN BIBIT HASILKAN BANYAK ANAKAN TANAMAN TEBU

     

    Bud chip yang mulai digunakan sebagai salah satu metode pembibitan tanaman tebu dengan mengambil mata tunas menggunakan ceklok. Mata tunas yang diambil harus tidak rusak, bebas serangan hama, dan masih segar. 

"Baca juga : Morfologi Tanaman Tebu"

 Bibit bud chip banyak dikembangkan di Puslit Gula PTPN X di Djengkol.Bibit bud chip pada dasarnya menggunakan konsep mengkerdilkan bibit pada ruang tumbuh yang terbatas dengan menghasilkan ruas-ruas batang yang banyak dan akar yang lebat. Saat umur 3-4 bulan bibit bud chip siap untuk ditanam pada lahan. Bibit yang dikerdilkan ini akan tumbuh dengan cepat dengan anakan yang banyak. Kondisi perakaran yang lebat dan beruas akan membutuhkan air untuk pertumbuhannya. Apabila lahan tidak memiliki pengairan yang baik, bibit bud chip mudah mati.  Oleh karena itu, lahan yang akan ditanami menggunakan bibit bud chip harus memiliki pengairan yang baik.


 

Tata cara perbanyakan bibit tanaman tebu secara bud chip  sebagai berikut :

1)    Menyiapkan media tanam berupa tanah : pasir : kompos dengan perbandingan 1:1:1.
2)    Mensterilisasi media tanam menggunakan uap panas 100 derajat celcius selama 30 menit.
3)    Memotong bibit lonjoran menjadi bagal dengan memisahkan antara batang bawah dan batang atas.
4)    Mengambil mata tunas dengan menggunakan ceklok dan memasukkan dalam sak.


5)    Memasukkan bud chip pada tong untuk perlakuan HWT (Hot Water Treatment) dengan suhu 51 derajat celcius selama kurang lebih 30 menit.
6)    Merendam pada campuran larutan cruiser, nordox, dan atonik selama 10-15 menit.


7)    Memeram bud chip sehari.
8)    Menyemai bud chip pada bedengan lebar 1 m dengan menanam bud chip posisi mata tunas di atas.


9)    Menyungkup bedengan dengan mulsa silver selama 10 hari.
10)    Membuka mulsa dan memelihara selama 10-15 hari.
11)    Mencabut bibit dari bedengan dan meroges helai daun
12)    Menanam bibit pada pot tray dan memelihara selama 2-2,5 bulan untuk siap ditanam pada lahan. 
       



Posting Komentar

0 Komentar