PENGISIAN POLYBAG
Pengisian polybag akan berpengaruh pada pembentukan badan polybag yang nantinya akan mempengaruhi pertumbuhan akar tanaman. Pada dasarnya, badan polybag yang lurus dan baik akan membuat perumbuhan akar tanaman bagus. Polybag adalah salah satu tempat media tanaman sintetis yang dapat melindungi akar dari terik matahari langsung dan menyerap panas dengan warnanya yang hitam. Polybag dilengkapi dengan beberapa lubang untuk membantu dalam memperbaiki drainase dan aerasi media tanam. Pada umumnya media tanam yang digunakan ialah berupa tanah. Polybag memiliki banyak ukuran mulai dari yang kecil hingga terbesar sesuai dengan kebutuhan pengguna. Berikut cara pengisian polybag yang baik dan benar :
1. Siapkan media tanam berupa tanah yang dicampur dengan kompos dengan perbandingan tanah : kompos = 3:1. Dapat uga ditambah dengan sekam padi agar memperbaiki porositas tanah sehingga menghindari timbulnya kemampatan tanah.
2. Buka polybag hingga tidak ada yang merekat antar sisinya
3. Lipat bagian atas polybag kurang lebih 2-5 cm. Lipatan ini berujuan agar bibit yang mulai muncul tidak rusak ketika polybag terkena air saat drainase ataupun air hujan yang membuat ujung polybag menutupi bibit tanaman.
4. Isi 1/3 bagian polybag dengan tanah
5. Memadatkan tanah dengan cara mengentrok polybag hingga tanah didalam polybag rata mengisi polybag
6. Isikan tanah ke dalam polybag hingga 2/3 bagian dan mengentrok kembali polybag.
7. Isikan lagi tanah ke dalam polybag hingga penuh dan mengentrok kembali.
Mengentrok polybag setiap pengisian 1/3 bagian ini bertujuan agar
polybag nantinya lurus setelah di isi dengan tanah sehingga pertumbuhan
akarnya pun akan baik.
8. Menyiram media tanam dengan air hingga kapasitas lapang agar tidak terlalu basah yang dapat memicu timbulnya jamur dan menyebabkan pembusukan pada benih.
Itulah tips cara pengisian yang baik dan benar untuk menghasilkan media tanam yang baik bagi tanaman. Selamat mencobanya....
1 Komentar
Berapa upah yg cocok untuk pekerja yg mengisi tanah di polibek
BalasHapus